Halaman

Senin, 01 Juli 2013

Kenaikan Harga BBM dan Daya Beli Masyarakat

Seiring dengan kenaikan harga BBM yang telah ditetapkan oleh pemerintah , ini menimbulkan dampak bagi daya beli masyarakat itu sendiri. Dampak yang terjadi pada daya beli masyarakat ialah rata-rata atau sebagian besarnya mengganggu daya beli masyarakat, terutama yang berpenghasilan rendah. Kenaikan harga BBM ini mungkin merupakan pilihan yang sulit dan merupakan alternatif terakhir yang sudah harus ditetapkan oleh Pemerintah. Pilihan kenaikan harga BBM dipilih pemerintah agar alokasi BBM bersubsidi lebih tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan. Tetapi, kenaikan harga BBM juga akan sangat berdampak pada masyarakat menengah ke bawah.

Mengapa berdampak mengganggu daya beli masyarakat? Karena menurut saya, akibat kenaikan harga BBM yang baru-baru ini ditetapkan, itu akan berdampak pada kenaikan ekonomi yang lainnya. Untuk masyarakat menengah ke bawah ini akan menyulitkan, karena kebutuhan lainnya kemungkinan besar akan naik. Sebagai contoh, bagi yang tidak memiliki kendaraan pribadi, dan masih menggunakan kendaraan umum, tentunya akan ada kenaikan harga Angkutan Umum dan masyarakat yang menggunakannya pasti merasakan dampak kenaikan harga BBM ini.


Selain itu, kenaikan harga BBM yang bersamaan dengan kenaikan kelas dan menjelang ramadhan menyebabkan daya beli sebagian besar masyarakat menurun.